Pertemuan 2 "Elastisitas Permintaan, dan Penawaran"
Elastisitas Permintaan, dan Penawaran
Nama : Erneisha Adiesti Septanaya
NIM : 222010200166
Dosen Pengampu : Tofan Tri Nugroho, SE., MM
Prodi : Manajemen
Fakultas : Bisnis, Hukum, dan Ilmu Sosial
Univ : Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
1. Elastisitas PermintaanElastisitas permintaan adalah sebuah pengukuran yang berbentuk kuantitatif yang menunjukan besarnya pengaruh perubahan harga terhadap perubahan permintaan, ketika harga naik maka jumlah permintaan akan barang mengalami penurun. Maka Sebaliknya ketika harga turun maka jumlah permintan akan meningkat. a. Jenis Elastisitas Permintaan 1. Inelastis sempurna, besaran elastisitas ini adalah 0. Pada keadaan ini jumlah barang tidak akan berubah pada tingkat harga berapapun. Contoh: permintaan terhadap obat atau beras. 2. Inelastis besaran elastisitas ini adalah 2 artinya jika adanya perubahan variabel permintaan
sebanyak 2% maka perubahan jumlah barang akan mengalami pengurangan kurang dari
2%. Misalnya jika harga beras naik konsumen akan tetap membelinya karena beras
merupakan makanan pokok meskipun harga beras mengalami kenaikan, tetapi untuk
mengkonsumsinya konsumen mungkin berhemat-hemat, saat harga beras turun maka
permintaan dari beras tidak mengalami permintaan yang tinggi karena beras memiliki
keterbatasan (rasa kenyang). 3. Elastis unitary, diartikan sebagai perubahan pada variabel permintaan yang berbanding lurus dengan perubahan jumlah permintaan. Maka jika terdapat perubahan harga maka akan sebanding dengan barang yang diterima. Misalnya, saat harga handphone naik diluar jangkauan
masyarakat, tetapi dikarenakan konsumen rata-rata menganggap bahwa handphone
menjadi kebutuhan pokok untuk saat ini, konsumen akan terus membelinya. 4. Elastis, besaran elastisitas ini adalah > 1. Pada keadaan ini perubahan harga sedikit saja akan menyebabkan perubahan jumlah barang yang besar. Dengan kata lain tingkat perubahan
jumlah yang di minta akan lebih besar dari perubahan harga. Misalnya, saat barang
mewah seperti emas, motor, dan mobil mengalami penurunan harga maka ramai dibeli
oleh konsumen, namun ketika harga barang tersebut naik maka konsumen tidak akan
mencari barang penggantinya. 5. Elastis Sempurna Terdapat variabel permintaan yang tidak diakibatkan oleh perubahan jumlah barang yang diminta. Elastis sempurna yang terjadi adalah ketika harga tetap namun permintaan akan barang tersebut dapat naik turun. Misalnya, bumbu dapur yang harga tetap namun permintaan akan bumbu dapur turun naik, permintaan akan bertambah ketika menjelang
hari raya karena akan memasak makanan yang banyak.
|
Komentar
Posting Komentar